Penanggulangan gizi buruk pada anak

GIZI buruk adalah kondisi tubuh yang tampak sangat kurus karena makanan yang dimakan setiap hari tidak dapat memenuhi zat gizi yang dibutuhkan, terutama kalori dan protein.

Tanda awal gizi buruk: berat badan anak, letak titiknya dalam KMS, jauh berada di bawah garis merah (BGM). Minta nasihat kepada kader atau petugas kesehatan bila berat badan anak lebih dari 3 bulan turun terus (tidak naik).

Gejala klinis busung lapar antara lain warna rambut penderita jadi kemerahan, tubuh kurus kering, dan tulang nyaris terbalut kulit (marasmus). Jika gejala klinis tidak tertangani dengan baik, perut penderita makin buncit dan kaki membengkak (kwashiorkor). Continue reading

Bercocok tanam di halaman rumah

Dinding

Berkebun atau bercocok tanam telah menjadi pilihan bisnis yang cukup menjanjikan, terutama sejak krisis ekonomi melanda negeri kita. Dan agribisnis ini bisa menjadi mata pencaharian yang hasilnya tentu saja menguntungkan. Pilihan ini cocok bagi anda yang telah menjalani masa pensiun, ibu rumah tangga yang ingin mengisi waktu luang, atau bagi anda yang memang ingin serius dalam agribisnis.

Bagi anda yang tertarik beragribisnis, sementara anda tidak memiliki lahan yang luas, jangan membatalkan keinginan anda. Karena ternyata pekarangan rumah anda pun dapat dijadikan arena bercocok tanam. Caranya? Ikuti deh tips dari pakar perkebunan di bawah ini:

*Sesuaikan jenis pohon yang akan ditanam dengan lahan yang ada. Jika anda memiliki lahan yang luas, menanam pohon yang besar atau kecil bukanlah masalah. Tetapi jika lahan anda terbatas, tanamlah pohon-pohon yang kecil. Di lahan yang sempit, jangan menanam pohon dengan lingkar batang yang terlalu besar dan tinggi. Continue reading

Tips Membuat Tabulampot Rajin Berbuah

Mangga

Menurut Ir Af Margianasari, kepala bagian kebun produksi dan penelitian taman wisata Mekar Sari Cileungsi, Bogor, setidaknya ada lima jurus yang mesti diterapkan agar tabulampot tumbuh subur, dan berbuah lebat.

1. Pastikan Bibit Tanaman yang akan ditanam merupakan bibit yang baik

Percuma saja anda mengerahkan perhatian dan ketelatenan jika tanaman buah itu berasal dari tanaman mandu. Ia tak akan berbuah. Anda juga perlu mengetahui karakteristik buah tersebut. Jangan sampai tanaman dataran tinggi ditanam di dataran rendah. Tak akan cocok. Seperti stroberi yang merupakan tanaman dataran tinggi. Jika ditanam di Jakarta akan sulit berbuah karena iklimnya tidak cocok.

2. Perhatikan Media Tanam

Media tanam tabulampot harus sering ditambah dan rajin diberi ‘makan’ berupa pupuk. Media tanamnya jangan cuma tanah. Kalau cuma tanah, tabulampot sulit berbuah. Sebab, kondisi tanah belum tentu baik dan cocok bagi Bibit tanaman. Continue reading

Tentang Agribisnis

Agribisnis (dari bahasa Inggris, agribusiness; secara salah-kaprah disebut agrobisnis di Indonesia) adalah kegiatan manusia yang memanfaatkan sumber daya alam untuk pemenuhan kebutuhan hidupnya. Agribisnis, dengan perkataan lain, adalah cara pandang ekonomi bagi kegiatan dalam bidang pertanian. Agribisnis mmempelajari strategi memperoleh keuntungan dengan mengelola aspek budidaya, pascapanen, proses pengolahan, hingga tahap pemasaran. Secara luas, agribisnis berarti “bisnis berbasis sumber daya alam”. Continue reading